Harga Mister Potato Ghost Pepper di Indomaret

Andri W

Harga Mister Potato Ghost Pepper di Indomaret

Harga Mister Potato Ghost Pepper di Indomaret – Nama Mister Potato sudah tidak asing lagi di Indonesia. Brand keripik kentang asal Malaysia ini kini menghadirkan varian baru dengan level kepedasan tingkat tinggi menggunakan jenis cabai ghost pepper. Lalu berapa? Berikut ulasannya.

 

Sekilas Tentang Keripik Ghost Pepper

Mister Potato merupakan brand yang menjual aneka keripik kentang dengan berbagai varian rasa. Produk ini lumayan populer di Indonesia, terutama karena keripik hits tersebut dijual di minimarket terkenal seperti Alfamart dan Indomaret.

Terbaru, Mister Potato bekerjasama dengan Daebak, brand penghasil mie pedas yang viral bernama Mamme Ghost Pepper Noodle. Mie tersebut menggunakan ghost pepper yang merupakan salah satu jenis cabai terpedas di dunia. Yakni dengan tingkat kepedasan mencapai 1 juta SHU.

Kali ini, bumbu pedas pada mie tersebut ditaburkan pada keripik kentang Mister Potato yang terkenal renyah. Tampilan keripik ini sendiri berwarna hitam mirip dengan warna Mamme buatan Daebak. Rasa pedasnya juga tak berbedd jauh hingga membuat banyak orang ketagihan.

 

Varian Rasa Mister Potato Ghost Pepper

Mister Potato Ghost Pepper punya 3 varian rasa, yaitu original, keju, dan rumput laut. Berikut perbedaan ketiganya.

1. Mister Potato Snack Crisps Ghost Pepper Original

Keripik kentang Mister Potato ini dikemas dalam bentuk kaleng dengan berat 45 gram. Setiap serpihan kentangnya ditaburi bumbu pedas ala Mamme Ghost Pepper Noodle dari Daebak yang terkenal super pedas. Namun tingkat kepedasan keripik ini masih pas di lidah orang Indonesia.

 

2. Mister Potato Snack Crisps Ghost Pepper Seaweed

Hampir sama dengan yang rasa original, namun keripik kentang ini dicampur dengan bumbu rasa seaweed alias rumput laut. Lalu ditambah lagi dengan bumbu pedas dari Daebak, sehingga rasanya semakin gurih dan nikmat.

 

3. Mister Potato Snack Crisps Ghost Pepper Cheese

Sesuai namanya, varian keripik kentang yang satu ini dilengkapi bumbu rasa keju dan juga keripik ghost pepper super pedas dari Daebak. Paduan rasa keju yang sedikit asin menjadikan varian ini tidak sepedas versi originalnya. Namun varian ini tetap terasa nikmat di lidah.

 

Harga Mister Potato Ghost Pepper

Menggiurkan sekali ya semua varian rasa yang dihadirkan Mister Potato Ghost Pepper? Sudah tidak sabar ingin segera membelinya? Ketahui daftar harga terbarunya di Indomaret sebagai berikut:

  • Mister Potato Ghost Pepper rasa Original seharga Rp 12.000 / pcs isi 45 gram
  • Harga ghost pepper di indomaret rasa Seaweed seharga Rp 22.000 / pcs isi 100 gram
  • Mister Potato Ghost Pepper rasa Cheese seharga Rp 22.000 / pcs isi 100 gram

 

Kini Anda bisa menikmati sensasi rasa pedas ala mie hitam Daebak dalam keripik kentang Mister Potato Ghost Pepper. Tingkat kepedasannya super pedas dan rasanya pun sangat nikmat. Apalagi, harga Mister Potato Ghost Pepper di Indomaret mulai Rp 12.000 saja. Murah sekali kan?

Andri W

Penulis, Blogger dan Optimizer untuk SEO. Menjalani Berbagai Bisnis Jual Beli Online, Menjalin Kerjasama dan Promosi.

Tags

Related Post

Tinggalkan komentar